-->

follow us

Cara Mengecek Koneksi Internet Modem ZTE IndiHome

Cara Mengecek Koneksi Internet Modem ZTE IndiHome. Seringkali, seseorang yang berlangganan dengan ISP "Plat Merah" mengalami masalah jaringan atau koneksi internet baik itu jaringan yang tidak stabil hingga koneksi internet terputus. Permasalahan koneksi internet tidak terkoneksi dari modem ke komputer bukan hanya dialami pelanggan Speedy atau IndiHome, pengguna ISP lain tentunya juga pernah mengalaminya.

Saat ini, pelanggan IndiHome sebagian besar menggunakan modem ZTE, bukan lagi modem TP-Link. Modem IndiHome ini memang berbeda dengan modem Speedy sebelumnya karena tidak perlu lagi setting username dan password serta DNS IndiHome sehingga kita tidak dapat bridge jaringan-nya.

Cara Mengecek Koneksi Internet Modem ZTE IndiHome dengan Mirkotik dan CMD

Nah, bagi Anda yang punya masalah dengan modem ZTE IndiHome yang koneksi internet-nya terputus atau jaringan tidak stabil dapat mencoba tips yang ada dibawah. Ini dimaksudkan untuk mengecek koneksi internet dengan cepat dan mudah tanpa harus login ke modem ZTE tersebut.

Tutorial Cek Koneksi Jaringan Internet di Modem ZTE IndiHome


1. Jika Anda menggunakan RB MikroTik, silahkan login dan jalankan aplikasi Terminal yang ada di menu bagian kiri

2. Ketikkan perintah ping ip modem: "ping 192.168.1.1" (tanpa tanda petik) lalu perhatikan tulisan yang muncul. Jika tertulis reply... , berarti koneksi internet lancar tapi sebaliknya, saat muncul pesan seperti gambar dibawah "no route to host" atau request time out (RTO), berarti koneksi internet tidak bagus.


3. Untuk memastikannya lancar atau tidak, kita juga dapat mengecek koneksi internet dengan ping via cmd menggunakan aplikasi bawaan Windows yaitu Command Prompt dengan cara tekan kombinasi keyboard Windows+R lalu ketikkan "cmd".


4. Setelah muncul jendela hitam, ketik perintah "ping 192.168.1.1" (sekali lagi, tidak pakai tanda petik 2 ya...)

Dengan mengikuti tutorial diatas, kita dapat mengetahui koneksi internet modem ZTE IndiHome bagus atau tidak. Selain itu, tutorial diatas dapat juga digunakan untuk mengecek koneksi internet di  modem speedy.

You Might Also Like: